Ngomongin tentang blogger dan aktivitas utamanya yaitu menulis, jujur nih 4 tahun belakang cukup menurun. Aku udah pernah cerita di postingan ini yang juga tantangan dari Gandjel Rel. Banyak alasan memang.
Seringkali merasa kangen, kapan ya bisa enjoy ngeblog lagi?
Kapan ya bisa nulis dengan leluasa?
Kapan ya bisa hustling dan dapet penghasilan tambahan lagi dari blog/medsos? (ujung-ujungnya duit :p)
Setelah beragam peristiwa hidup yang buatku sulit diterima, picking up old activitiy seems hard. Emang agak susah menerima kenyataan aja sih anaknya. Alhasil semangat untuk ngapa-ngapain terjun drastis sambil mencerna perjalanan hidup ini. Lol.
Trus kok mau ikut tantangan 1 week 1 post?
Yaah mau gimana lagi kan. Udah komitmen join di grup Gandjel Rel. Diterima dengan baik sama mba-mbanya. Masa masih juga ngga mau berpartisipasi? Inget lagi tujuan gabung di Gandjel Rel sebagai ajang aktualisasi diri diluar pekerjaan utama *ciat. Having fun juga selama memenuhi tantangan.
Gimana rasanya menyelesaikan 8 postingan?
Bangga :') akhirnya aku bisa juga berkomitmen. Meskipun ada berapa kali lewat deadline. Bukan alasan teknis apa tapi emang MALES dan MENUNDA. Hadeuh. Tetep ya. Dua sifat ini memang harus dibasmi biar ga bikin berantakan segalanya. Bangga dengan pencapaian ini. Tiap pencapaian patut dibanggakan.
Bangga karena topiknya tuuh udah ditentuin. Bukan free style yang biasa kutulis. Lumayan menguras otak terutama postingan kebaya merah ini. Lumayan menguras otak untuk bisa nulis topik itu. Topik lainnya? Yaah masih bisalah dikerjakan.
Tapi kayaknya makin kesini makin ngerasa kok tulisanku agak kentang yha? Dibanding blogger lain kurang berasa bibit bebet bobotnya. Beginilah bun ketika tulisan ngak diasah terlalu lama. Terlalu nyaman dan pede dengan style ala kadarnya.
Perlu dilanjutkan nggak tantangannya?
Untuk dilanjutkan sampe lebih dari 8 periode sih enggak ya. Yang perlu itu adalah dilakukan secara berkala. Lebih ke refreshing dan keluar dari zona nyaman sih. Misal aku nih lebih banyak nulis apa aja yang dipikirkan tanpa punya tema tertentu di blog ini. Bisa ambil tema yang jarang aku eksplor. Jadinya kan tertantang dan ada usaha untuk bisa menyelesaikan. Bagi yang sering nulis tentang tanaman misalnya, trus diminta nulis tentang buku kan putar otak juga dimana cara menghubungkan buku dan tanaman?
Thanks God I finished this one. Semoga Gandjel Rel gak bosen lempar tantangan ke anggotanya hihi.
Post a Comment
Halo! Terimakasih sudah membaca. Setiap komentar masuk akan dimoderasi. Untuk komentar dengan anonim tidak akan saya balas, ya. Yuk biasakan menjadi diri sendiri di dunia maya!